Kabar Kalteng

Beredar Sebuah Akun WhatsApp Palsu Mengatasnamakan Kadiskominfosantik Prov. Kalteng

yl
Beredar Sebuah Akun WhatsApp Palsu Mengatasnamakan Kadiskominfosantik Prov. Kalteng

Hai Kalteng - Palangka Raya - Pada hari Senin (13/6/2022) Kepala Dinas Kominfosantik Prov. Kalteng merasa dirugikan dengan beredarnya sebuah akun WhatsApp palsu menggunakan foto Profil dan Nama Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Prov. Kalteng Agus Siswadi.

Agus Siswadi secara pribadi memberikan klarifikasi serta mengimbau masyarakat untuk tidak menanggapi pesan yang mengatasnamakan dirinya dalam bentuk apapun, karena disinyalir memiliki tujuan dengan motif tertentu.

(Baca Juga : Sekda Nuryakin Buka Bazar Gerakan Pangan Murah)


Selanjutnya disampaikan agar masyarakat lebih waspada terhadap model kejahatan baru di berbagai media sosial. (Sumber : Diskominfo Kalteng)